Digital
Implementasi Prototype Robot Pengepel Lantai Berbasis Arduino Uno (TA)
Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi dewasa ini sangat pesat, terutama di bidang teknologi elektronika mempengaruhi kehidupan masyarakat untuk melangkah lebih efektif dan modern. Robot pengepel lantai yang berfungsi untuk mengepel lantai untuk mempermudah pekerjaan manusia dengan proses membasahi lantai lalu mengelap debu atau kotoran. Sistem program prototype ini dibuat dengan software Arduino (IDE) menggunakan Bahasa C dan beberapa tambahan library untuk mendukung cara kerja alat. Sistem kerja dari prototype ini adalah ketika battery on dinyalakan prototype ini akan berjalan mengepel area lantai dengan bantuan Motor DC, dengan sensor ultrasonik yang mendeteksi penghalang didepannya dengan jarak 20 cm. Jika sensor ultrasonik mendeteksi benda makan motor-servo akan berputar ke arah lain. Jika user ingin mengontrol prototype ini cukup sambungkan koneksi dengan bluetooth di smartphone user.
Tidak tersedia versi lain