Text
Pengaruh Kompensasi, Jam Kerja Dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Prajurit Pada Markas Komando Pangkalan TNI AL Tegal (TA)
Kinerja adalah hasil kerja secara kualitas dan kuantitas yang dicapai oleh seorang karyawan dalam melaksanakan tugasnya sesuai dengan tanggung jawab yang diberikan kepadanya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kompensasi terhadap kinerja prajurit pada Markas Komando Pangkalan TNI AL Tegal, pengaruh jam kerja terhadap kinerja prajurit pada Markas Komando Pangkalan TNI AL Tegal, pengaruh disiplin kerja terhadap kinerja prajurit pada Markas Komando Pangkalan TNI AL Tegal, pengaruh kompensasi, jam kerja dan disiplin kerja terhadap kinerja prajurit pada Markas Komando Pangkalan TNI AL Tegal. Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, kuesioner dan studi pustaka. Dalam penelitian ini yang menjadi populasi adalah prajurit Markas Komando Pangkalan TNI AL Tegal sebanyak 184 prajurit. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling dengan jumlah sampel 65 responden. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Statistik Deskriptif, Uji Validitas, Uji Reliabilitas, Uji Asumsi Klasik (Uji Normalitas, Multikolinearitas dan Heteroskedastisitas), Analisis Regresi Linear Berganda, Uji Hipotesis (Uji T dan Uji F Simultan), Koefisien Determinasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kompensasi tidak berpengaruh secara parsial terhadap kinerja prajurit, jam kerja tidak berpengaruh secara parsial terhadap kinerja prajurit, disiplin kerja berpengaruh secara parsial terhadap kinerja prajurit. Kompensasi, jam kerja dan disiplin kerja berpengaruh secara simultan terhadap kinerja prajurit.
Kata Kunci : Kompensasi, Jam Kerja, Disiplin Kerja, Kinerja.
Tidak tersedia versi lain