Text
Efektifitas Penggunaan Portal ekuliah.poltektegal.ac.id Sebagai Media Pembelajaran Materi Descriptive Text Mahasiswa Semester III Program Studi DIII Akuntansi Politeknik Harapan Bersama di Masa COVID-19 (laporan penelitian)
Bahasa Inggris sebagai bahasa internasional menjadikan keharusan untuk dipelajari dan diketahui aturan penggunaan Bahasa Inggris dalam keperluan keseharian. Baik itu secara umum dalam kehidupan sehari-hari dan secara khusus dalam bidang akademik. Di dalam berbahasa inggirs, ada 4 skill dasar yang mendasari kemampuan berbahasa, ialah mendengarkan (listening), membaca (reading), menulis (writing), dan berbicara (speaking). Antar kemampuan memiliki relativitas yang tidak dapat dilepaskan satu sama lain. Menulis / writing menjadi salah satu kemampuan berbahasa inggris yang mempunyai tantangan tersendiri, salahsatunya adalah mengumpulkan ide dan menuangkannya pada karya tulis yang bermakna. Menulis dalam bahasa inggris dapat berupa teks bacaan, naskah dialog, maupun cerita pendek tentu. Banyak cara untuk mempelajari tekknik dan sistematika menulis teks dalam Bahasa inggris dalam pembelajaran akademik di lingkungan kampus. Bersinggunan dengan kondisi masa kini yang mengharuskan melakukan pembelajaran jarak jauh yang disebabkan oleh keadaan pandemi СOVID-19, maka diperlukan sarana untuk melangsungkan aktivitas pembelajaran seperti bagaimana semestinya. Dengan fasilitas portal ekuliah.poltektegal.ac.id ini, penulis menyusun penelitian kuanitatif yang berorientasi pada proses sebagai indikator pencapaian keberhasilan. Pada akhir penelitian diharapkan adanya hasil signifikan pada proses pembelajaran yang menerapkan media ekuliah. poltektegal.ac.id sebagai sarana pembelajaran.
Tidak tersedia versi lain