Text
Analisis Kesalahan Berbahasa dan Perbaikannya pada Surat Dinas Pemerintah Desa Kedungbongkor Kecamatan Larangan Kabupaten Brebes (laporan penelitian)
Surat merupakan duta perwakilan sebuah institusi. Kewibawaan dan raport sebuah institusi dapat diindikasi melalui bentuk surat yang dibuatnya. Oleh karena itu bentuk surat mempunyai urgensi, kewibawahan, atau bahkan nilai hukum pada sebuah institusi apalagi institusi kepemerintahan. Pemerintah Desa Kedungbokor Kecamatan Larangan Kabupaten Brebes dijadikan objek pada penelitian ini. Penelitian ini berfokus apada analisis kesalahan berbahasa Indonesia dan perbaikannya pada surat dinas Pemdes Kedungbokor. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan bentuk-bentuk kesalahan berbahasa Indonesia dan perbaikannya pada surat keluar di Kantor Pemerintahan Desa Kedungbokor. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Sumber data dalam
penelitian ini berupa naskah surat keluar. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik observasi dan teknik catat. Penyajian hasil analisis data menggunakan metode simak. Berdasarkan hasil penelitian ditemukan bentuk kesalahan berbahasa Indonesia dalam surat keluar. Kesalahan tersebut, yaitu kesalahan penulisan huruf kapital, kesalahan penulisan kata, kesalahan pemisahan kata, kesalahan penggunaan kata, kesalahan penggunaan huruf miring, dan kesalahan penggunaan tanda baca. Rekomendasi pada penelitian ini yakni kebijakan Pemerintah Daerah agar melakukan pelatihan penulisan surat dinas yang baik dan benar pada semua jajarannya sampai pada Pemerintah Desa.
Kata Kunci: Analisis, kesalahan bahasa, surat.
Tidak tersedia versi lain