Digital
Gambaran Ketepatan Dosis Penggunaan Antibiotik pada Pasien Penderita Diare di Puskesmas Pangkah (TA)
Penyakit diare masih merupakan masalah kesehatan masyarakat di negara berkembang seperti indonesia, karena morbiditas dan mortalitasnya yang masih tinggi. Diare adalah suatu penyakit yang ditandai dengan meningkatnya frekuensi buang air besar (BAB) ≥ 3 kali sehari disertai dengan adanya perubahan bentuk dan konsistensi tinja menjadi lebih cair atau setengah padat dengan atau tanpa lendir atau darah. Pemberian dosis antibiotik yang tidak tepat dapat mengakibatkan pasien tersebut gagal mendapatkan pengobatan yang benar terkait penyakitnya, dapat menimbulkan komplikasi serta meningkatnya kejadian resistensi antibiotik. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana gambaran ketepatan dosis penggunaan antibiotik pada pasien penderita diare di Puskesmas Pangkah.
Tidak tersedia versi lain