Digital
Akuntabilitas Pengelolaan Alokasi Dana Desa Di Desa Maribaya Kecamatan Kramat Kabupaten Tegal (TA)
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana akuntabilitas pengelolaan Alokasi Dana Desa di Desa Maribaya. Pengelolaan Alokasi Dana Desa sangat penting dalam mensejahterakan kehidupan masyarakat, untuk membuktikan dan menjelaskan mengenai rencana dan tujuan yang telah direncanakan dan ditetapkan oleh organisasi pemerintah dapat berjalan sesuai dengan perencanaan dan tujuan awal secara efisien dan efektif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara, dan studi pustaka. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa untuk tahap perencanaan dan tahap pelaksanaan telah sesuai dengan apa yang direncanakan oleh pemerintah pusat dan peraturan yang berlaku. Sedangkan dalam tahap pertanggungjawaban dilihat dari hasilnya sudah menunjukan prinsip transparansi dan akuntabel. Namun, partisipasi masyarakat dalam musyawarah masih kurang dan masih banyak pembangunan yang harus dilakukan oleh pemerintah desa.
Tidak tersedia versi lain