Text
Pemrograman C dan C++ Edisi Revisi
Bahasa pemrograman C merupakan bahasa pemrograman yang dibuat pada tahun 1972 oleh Dennis Ritchie. Pada saat itu bahasa pemrograman digunakan untuk Sistem Operasi Unix di Bell Telephone Laboratories. Sedangkan bahasa pemrograman C++ diciptakan oleh Bijarrie Stroustrup yang mengembangkan bahasa pemrograman C++ pada awal 1980-an, dari bahasa pemrograman sebelumnya yaitu bahasa pemrograman C. Bahasa pemrograman C++ merupakan bahasa pemrograman yang sangat populer dan banyak digunakan oleh industri perangkat lunak di seluruh dunia.
Buku Pemrograman C & C++ ini ditujukan untuk pengembang perangkat lunak pemula, mahasiswa, dosen atau siapapun yang ingin mempelajari lebih dalam mengenai konsep dan fundamental dari Bahasa C dan C++. Buku ini berisi pembahasan teknis dari bahasa pemrograman C dan C++, diawali dengan pembahasan tingkat dasar hingga tingkat menengah seperti pengenalan tipe data, input dan output data, percabangan, perulangan, function, array, struct, string dan manipulasi nya, pointer hingga penggunaan operasi file. Buku ini juga dilengkapi dengan contoh program berdasarkan studi kasus yang menarik dan mudah untuk diterapkan, sehingga pembaca akan lebih mudah untuk memahami materi yang disampaikan.
Tidak tersedia versi lain